Pengertian Helper: Jenis, Tugas-tugas, dan Gajinya

Banyak orang yang menganggap bahwa pekerjaan helper hanya mengandalkan kekuatan fisik saja. Namun, jangan salah menjadi seorang helper dibutuhkan etos kerja tinggi, cekatan, jeli, dan yang terpenting dapat mengatur berbagai aktivitas di gudang perusahaan. Lantas, apa itu helper dan tugasnya?

Helper merupakan support system penting bagi sebuah perusahaan. Seorang helper harus bisa memastikan kelancaran keluar masuknya barang di gudang yang dapat mempengaruhi keuntungan bagi perusahaan.

Selain itu, kehadiran helper juga sangat mempermudah suatu pekerjaan. Berikut informasi lengkap mengenai helper mulai dari pengertian, tugas, gaji, cara merekrut helper berkualitas:

Pengertian Helper

Menurut bahasa, helper kata dari bahasa Inggris yang bermakna pembantu. Seorang helper dituntut terampil, cekatan, dan cermat. Helper melakukan berbagai kegiatan yang dapat mempercepat pekerjaan orang lain agar segera selesai.

Maksud kerja helper adalah memastikan dan memantau kegiatan keluar masuknya barang hingga dalam urusan penataan sesuai kode yang telah ditetapkan.

Berbagai keperluan perusahaan mulai dari mengecek kondisi barang, mengatur segala hal di gudang hingga administrasinya harus dilakukan helper. Helper dituntut memiliki daya ingat yang tajam karena harus mengingat banyak hal seperti jumlah produk, jenis, kode, dan lain-lain.

Peran helper memiliki kontribusi besar dalam mengontrol segala aktivitas yang ada di dalam gudang.

Jenis-jenis Helper

Sebelum membahas mendalam seputar apa itu helper dan tugasnya, ada beberapa hal yang perlu diketahui bahwa helper memiliki beberapa jenis yang berbeda.

Tugas dan tanggung jawab yang dilakukan juga berbeda tergantung jenis pekerjaannya. Berikut informasi lengkap tentang jenis-jenis helper:

Helper Gudang

Helper gudang merupakan orang yang bertugas menyiapkan keperluan di gudang perusahaan, misalnya mengecek kondisi alat berat, menyusun barang supaya rapi, menjaga kebersihan area penyimpanan, mengatur segala urusan keluar masuknya barang, hingga memiliki kemampuan menjalankan alat pengangkat barang.

Helper Mekanik

Selain helper gudang, perusahaan biasanya memiliki seorang helper mekanik yang melakukan pekerjaan berkaitan dengan bidang mekanik.

Tugas dan tanggung jawab dari seorang helper mekanik diantaranya adalah mengecek alat yang digunakan perusahaan, mengatur peralatan yang dibutuhkan perusahaan saat alat rusak, melakukan perbaikan kerusakan alat, merawat alat, hingga membersihkan alat-alat.

Untuk menjadi seorang helper mekanik, dibutuhkan jujur, jeli, dan bertanggung jawab. Kemampuan yang harus dimiliki helper mekanik adalah mengetahui dasar-dasar mesin otomotif.

Besaran gaji helper mekanik berkisar antara Rp 2 juta sampai Rp 9 juta. Gaji yang diperoleh disesuaikan dengan jenis pekerjaan yang dilakukan, misal mekanik truk atau alat berat.

Helper Produksi

Tugas helper produksi diantaranya memastikan proses produksi barang, melakukan pergantian bagian peralatan yang mengalami kerusakan, memantau mobilitas kegiatan produksi, barang yang rusak disisihkan, hingga melakukan pengelolaan sisa limbah.

Helper Restoran

Restoran juga memiliki seorang helper restoran atau populer dengan cook helper. Tugas dan tanggung jawab untuk membantu koki memasak, membantu koki dalam hal alat dan bahan, merapikan dan membersihkan dapur, meletakkan peralatan dapur sesuai dengan fungsinya, makanan yang sudah selesai diletakkan agar mudah diambil pelayan.

Besaran gaji helper restoran di Indonesia sekitar Rp 3 juta hingga paling tinggi Rp 6 juta perbulan. Jika ingin memperoleh gaji tambahan, maka helper restoran dapat bekerja lembur. Untuk menjadi helper restoran tidak dibutuhkan spesifikasi khusus.


Baca ini juga: Jenis-jenis Alat Berat Konstruksi


Tugas dan Tanggung Jawab Helper

Menjadi seorang helper tidak hanya mengutamakan kekuatan fisik saja. Namun, helper juga harus bisa mengatur tugas dan pekerjaannya. Tugas dan tanggung jawab helper cukup banyak. Apa itu helper dan tugasnya? berikut informasi lengkapnya:

Membongkar Muatan Barang ke Dalam Gudang

Tugas utama dari seorang helper adalah memasukkan barang ke gudang. Bukan hanya itu, helper juga dituntut untuk mengecek dan memastikan stok barang sesuai dengan data yang sudah dikirim. Data stok barang akan dipegang oleh helper dan harus memastikan bahwa data telah diperbarui melalui sistem.

Mencatat Keluar Masuknya Barang

Jumlah stok barang harus dicatat secara realtime yang menjadi tugas dan tanggung jawab helper. Untuk itu, dibutuhkan ketelitian dan kejelian dan mencatat keluar masuknya barang. Kesalahan mencatat akan mengakibatkan menyebabkan pengiriman produk terlambat sampai ke konsumen.

Menyiapkan Barang

Helper juga bertugas menyiapkan barang yang akan keluar dari gudang. Setelah barang sudah dikemas, maka kemudian barang masuk ke dalam truk pengangkut dan helper harus mengeceknya terlebih dahulu sebelum diantar ke konsumen. Jika terdapat barang yang rusak, maka harus segera melaporkannya ke bagian terkait.

Menjaga Kebersihan Gudang

Gudang pastinya adalah tempat yang penuh dengan dengan barang. Tidak hanya barang produksi saja, namun terdapat barang tambahan juga. Untuk itu, helper harus memastikan bahwa gudang harus dibersihkan agar tidak masuki lalat atau hama, sehingga barang menjadi rusak.

Menyusun Laporan

Bukan hanya mengawasi keluar masuknya barang saja, namun helper harus membuat laporan dan menyerahkannya ke atasan agar dapat dipastikan kebenaran dan kecocokan data di lapangan karena jumlah barang yang keluar masuk jumlahnya tidak sedikit.

Gaji Helper

Setelah mengetahui apa itu helper dan tugasnya, lantas berapa yang seorang helper setiap bulannya?

Gaji seorang helper berkisar antara Rp 1 juta hingga 3 Rp juta setiap bulannya. Rata-rata helper digaji oleh perusahaan sekitar Rp 2,8 juta per bulan, sudah mencakup uang makan dan transportasi. Namun, setiap perusahaan biasanya juga menyesuaikan dengan UMR tiap daerah.

Itulah penjelasan lengkap tentang apa itu helper dan tugasnya. Seorang helper harus memiliki etos kerja tinggi dan pandai mengatur penataan barang di suatu perusahaan. Tugas seorang helper sangat banyak dan butuh jeli dan teliti.

Leave a Comment